Kamis, 15 Januari 2015

UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU


animasi-bergerak-komputer-0053

SELAMAT DATANG DI BLOG UNIVED BENGKULU







Makna Lambang Unived Bengkulu
Unived memiliki lambang (logo) lima pasang sayap dan buku di dalam kerangka segilima beraturan berwarna kuning emas.
1. Arti Lambang:
1.        Segilima melambangkan pendidikan yang berazaskan Pancasila.
2.        Buku berwarna putih sebagai dasar, melambangkan Unived sebagai sumber ilmu pengetahuan, teknologi dan seni.
3.        Sayap yang berjumlah lima pasang, melambangkan  pengembangan intelektual yang berwawasan Humaniora dengan prinsip bahwa manusia adalah faktor yang paling menentukan.
4.        Tulisan Universitas Dehasen Bengkulu (Unived) berwarna hitam melambangkan dinamika pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, olah raga, seni, dan budaya.
5.        Huruf D menunjukkan otokritas Dehasen.
2.      Warna pada lambang mempunyai arti:
1. Hitam berarti ketabahan dan keabadian;
2.Kuning emas berarti keluhuran budi dan kekukuhan cita-cita;
3.Putih berarti kesucian;
4.Lambang Unived merupakan satu-satunya lambang yang berlaku dan mencakup keseluruhan dinamika kehidupan keilmuan di Unived.
2. Unived memiliki panji berwarna kuning. Setiap fakultas mempunyai warna panji yang berbeda-beda, yaitu:
ü  Fakultas Ilmu Komputer (FIK) warna merah maron;
ü  Fakultas Ekonomi (FE) warna biru;
ü  Fakultas Pertanian (FP) warna hijau;
ü  Fakultas Teknik (FT) warna coklat;
ü  Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial (FIS) warna putih;
Fakultas Sastra (FS) warna ungu;


SEJARAH UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU ( UNIVED )
Universitas Dehasen Bengkulu didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 39/D/O/2008 tanggal 17 Maret 2008. Universitas Dehasen (UNIVED) Bengkulu merupakan pengembangan dan penggabungan beberapa Perguruan Tinggi Yayasan Dehasen, yaitu :
1. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK)
2. Sekolah Tinggi Ekonomi (STIE)
3. Akademi Teknologi Pertanian (ATP)
Sejak tanggal 17 Maret 2008, Universitas Dehasen (UNIVED) Bengkulu berdiri dan secara sah diakui oleh pemerintah yang memiliki Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik, Fakultas Sastra, dan Fakultas Ilmu Sosial.
Bagi teman- teman  yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, Universitas Dehasen (Unived) salah satu perguruan tinggi swasta di Bengkulu memberikan berbagai kemudahan bagi anda untuk mendaftar. Selain datang langsung ke kampus Unived di Jalan Meranti Raya Nomor 32 Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu. Anda bisa juga mendaftar sebagai mahasiswa baru secara online.
Fakultas Ilmu Komputer terdiri dari 5 (lima) Program Studi :
     1     Program Studi Teknik Informatika  (S1)
     2        Program Studi Sistem Komputer  (S1)
     3        Program Studi Sistem Informasi  (S1)
     4        Program Studi Manajemen Informatika  (D3)
     5       Program Studi Teknik Komputer  (D3)

UPT. Puskom UNIVED memiliki 7 ruangan lab komputer yang terdiri dari :

1.      Lab Prodi Teknik Informatika (Lab. Pemrograman dan Internet)
2.      Lab Prodi Sistem Informasi
3.      Lab Prodi Manajemen Informatika
4.      Lab Prodi Sistem Komputer dan Teknik Komputer (Lab. Hardware)
5.      Lab Aplikasi Komputer
6.      Lab Multimedia
7.      Lab Bahasa 

Semua Ruang pada lab dengan dinding kaca agar terlihat transparan yang berukuran rata-rata , jumlah komputer setiap lab terdiri dari 55 unit komputer client dan 1 unit komputer server yang sudah terkoneksi dengan jaringan komputer (LAN). Masing – masing lab sudah dilengkapi dengan LCD Proyektor dan AC untuk pendingin ruangan supaya suasana belajar lebih nyaman.


Unit Pelaksana Teknis Pusat Komputer (UPT. PUSKOM) terbentuk semenjak Universitas Dehasen Bengkulu berdiri, UPT. PUSKOM merupakan unit pelaksana perkuliahan komputer.Tujuan didirikan antara lain adalah :

1.      Memberikan pelayanan dalam pengelolaan pelaksanaan perkuliahan dan praktikum komputer.
2.      Memberikan pelayanan terhadap Jaringan Komputer.
3.     Memberikan pelayanan terhadap Teknologi Informasi


Berikut ini merupakan penjabaran yang di pelajari di  jurusan ilmu komputer  ;

Ø  Sistem Informasi (~Teknologi Informasi~Managemen Informatika) Program Sistem Informasi lebih berfokus pada pengintegrasian solusi berbasis teknologi informasi dengan proses bisnis untuk memenuhi kebutuhan informasi bisnis dan usaha-usaha lain, yang memungkinkan tercapainya tujuan sebuah organisasi dengan efektif dan efisien. Perspektif bidang ilmu ini lebih memandang teknologi sebagai instrumen untuk mencatat, menghasilkan, mengolah, serta mendistribusikan informasi. Ahli-ahli di bidang ini memiliki kemampuan untuk memetakan kebutuhan informasi sebuah organisasi, dan menentukan cara terbaik teknologi informasi dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Selain penguasaan aspek teknologi informasi, seorang pakar sistem informasi juga harus memahami prinsip-prinsip manajemen dan bisnis. Sebagai konsekuensinya, kurikulum di bidang sistem informasi juga mencakup materi mengenai kerangka bisnis dan manajemen, di samping penguasaan teknologi perangkat lunak dan perangkat keras komputer. Lulusan dari program ini memiliki keahlian yang sangat dibutuhkan industri saat ini, di mana pemanfaatan teknologi informasi sering menjadi kunci keunggulan sebuah organisasi.

Ø  Ilmu Komputer (~Teknik Informatika~Rekayasa Perangkat Lunak) Program yang berjudul Ilmu Komputer dan Teknik Informatika pada dasarnya adalah program yang sama. Cakupannya cukup luas, mulai dari fondasi teoritis mengenai perancangan algoritma, yaitu konsep dasar yang melandasi pengembangan perangkat lunak, sampai kepada penerapan mutakhir berupa aplikasi robotika, kecerdasan buatan, bio-informatika, dan topik-topik menarik lainnya. Fokus kurikulum Ilmu Komputer dan Teknik Informatika seringkali lebih ilmiah dan teoritis, dan cukup banyak mengandung unsur matematika dan logika. Seorang lulusan Ilmu Komputer/Teknik Informatika memiliki kemampuan untuk merancang dan mengembangkan perangkat lunak yang canggih untuk menyelesaikan permasalahan yang rumit. Mereka jugalah yang senantiasa menemukan inovasi baru di bidang ilmu komputer. Sebagai contoh, saat ini kita sudah mengenal baik fasilitas Internet dan World Wide Web, yang tidak akan terwujud tanpa kemajuan di sub-bidang ilmu komputer seperti jaringan komputer (computer networking), basis data (database), serta interaksi manusia komputer. Saat ini, ilmuwan komputer menggunakan teknologi komputer untuk pengembangan robot yang cerdas, pemodelan DNA manusia, serta pembuatan program yang dapat memahami berbagai data dalam bentuk teks, gambar, suara, maupun video.

Ø  Teknik Komputer (~Teknologi Komputer~Sistem Komputer) Program ini berfokus pada perancangan dan pembangunan komputer dan sistem berbasis komputer. Topik yang dipelajari adalah perangkat keras, perangkat lunak, sistem komunikasi, serta interaksi antara semua elemen tersebut. Sistem pendidikannya biasanya lebih banyak menganut pendekatan rekayasa/terapan (engineering) daripada ilmiah (science). Mahasiswa pada program Teknik/Teknologi Komputer lebih banyak mempelajari perancangan sistem perangkat keras dijital, termasuk komputer dan sistem telekomunikasi. Perangkat lunak tetap dipelajari,namun fokusnya terletak pada interaksinya dengan perangkat keras. Sebuah sub-bidang yang cukup banyak diminati di Teknik/Teknologi Komputer adalah sistem tertanam (Embedded Systems), yaitu pengembangan perangkat selain komputer yang sebetulnya memiliki sistem perangkat keras maupun lunak ‘tertanam’ di dalamnya, misalnya telepon seluler, sensor dan peralatan medis, dan lain-lain.

Terus, apa sih perbedaan antar jurusan tersebut?

Bisa dikatakan semua jurusan tersebut sebenarnya memiliki mata kuliah yang hampir sama, hanya pembobotannya saja yang berbeda. Bobot inilah yang nantinya menentukan jalur karier dan bidang kerja lulusan. Kompetensi lulusan setiap jurusan biasanya didesain sebagai berikut:
1. Jurusan Teknik Komputer/Sistem Komputer diharapkan menghasilkan lulusan yang mampu mendesain dan mengimplementasikan sistem terintegrasi baik software maupun hardware.
2. Jurusan Teknik Informatika/Ilmu Komputer diharapkan menghasilkan lulusan dengan kemampuan yang cukup luas dimulai dari penguasaan teori (konsep) dan pengembangan software.
3. Sistem Informasi/Manajemen Informatika diharapkan menghasilkan lulusan yang mampu menganalisis kebutuhan (requirement) dan proses bisnis (bussiness process), serta mendesain sistem berdasarkan tujuan organisasi.
4. Teknologi Informasi diharapkan menghasilkan lulusan yang mampu bekerja secara efektif dalam merencanakan, mengimplementasikan, mengonfigurasi, dan memantain infrastruktur teknologi informasi dalam organisasi.
5. Rekayasa Perangkat Lunak diharapkan menghasilkan lulusan yang mampu mengelola aktivitas pengembangan software berskala besar dalam tiap tahapannya (software development life cycle)


Universitas Dehasen Bengkulu didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 39/D/O/2008 tanggal 17 Maret 2008. Universitas Dehasen (UNIVED) Bengkulu merupakan pengembangan dan penggabungan beberapa Perguruan Tinggi Yayasan Dehasen,yaitu :
1.      Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK)
2.      Sekolah Tinggi Ekonomi (STIE)
3.      Akademi Teknologi Pertanian (ATP)
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) berdiri berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi No. 54/D/O/1998 tanggal 14 Juli 1998, yang sebelumnya Akademik Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) yang berdiri berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan      No. 050/O/1990 tanggal 8 Agustus 1990.
Demikian juga halnya pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dehasen. Awalnya adalah Akademi Keuangan dan Perbankan Bengkulu (AKUBANK) yang didirikan tahun 1992. AKUBANK memperoleh status terdaftar berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 03/D/O/1993 tanggal 23 Januari 1993. Lima tahun kemudian AKUBANK ditingkatkan statusnya menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dehasen berdasarkan Keputusan Mendikbud RI Nomor 32/D/O/1998 tanggal 25 Mei 1998
Sedangkan Akademi Teknologi Pertanian (ATP) Dehasen berdiri berdasarkan Keputusan Mendikbud RI Nomor 065/D/O/1998 dengan program studi yang dibuka adalah Teknologi Pangan D-3.
Berkat landasan yang kuat, visi yang jelas dan dedikasi tinggi yang berkesinambungan, lembaga ini terus berkembang. Disamping itu oleh karena banyaknya peminat dan pesatnya pertumbuhan, dan berkat makin meningkatnya kebutuhan masyarakat akan tenaga-tenaga andal dalam bidang teknologi informasi, manajemen, maka dengan kerja keras semua sivitas akademika bersama Yayasan Dehasen, maka sejak 17 April 2008 diresmikanlah berdirinya Universitas Dehasen Bengkulu.
Dengan demikian sejak tanggal 17 Maret 2008, Universitas Dehasen (UNIVED) Bengkulu berdiri dan secara sah diakui oleh pemerintah yang memiliki Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik, Fakultas Sastra, dan Fakultas Ilmu-ilmu Sosial.
Universitas Dehasen Bengkulu ini merupakan hasil gagasan Drs. Bando Amin C. Kader, MM yang menginginkan adanya perguruan tinggi terkemuka yang dapat menghasilkan lulusan bermutu, berilmu, beriman, dan berbudaya. UNIVED hadir sebagai institusi pendidikan yang terpadu. Setiap langkah yang diambil merupakan suatu bagian dari prestasi yang berkesinambungan. Masa deoan adalah milik mereka yang ingin belajar. UNIVED menyediakan suatu program pendidikan yang berkualitas tinggi sebagai sarana untuk mencapai masa depan yang cerah.
Universitas Dehasen Bengkulu didirikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 39/D/O/2008 tanggal 17 Maret 2008. Universitas Dehasen (UNIVED) Bengkulu merupakan pengembangan dan penggabungan beberapa Perguruan Tinggi Yayasan Dehasen, yaitu :
1.      Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK)
2.      Sekolah Tinggi Ekonomi (STIE)
3.      Akademi Teknologi Pertanian (ATP)
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Komputer (STMIK) berdiri berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi No. 54/D/O/1998 tanggal 14 Juli 1998, yang sebelumnya Akademik Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) yang berdiri berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan      No. 050/O/1990 tanggal 8 Agustus 1990.
Demikian juga halnya pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dehasen. Awalnya adalah Akademi Keuangan dan Perbankan Bengkulu (AKUBANK) yang didirikan tahun 1992. AKUBANK memperoleh status terdaftar berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 03/D/O/1993 tanggal 23 Januari 1993. Lima tahun kemudian AKUBANK ditingkatkan statusnya menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Dehasen berdasarkan Keputusan Mendikbud RI Nomor 32/D/O/1998 tanggal 25 Mei 1998
Sedangkan Akademi Teknologi Pertanian (ATP) Dehasen berdiri berdasarkan Keputusan Mendikbud RI Nomor 065/D/O/1998 dengan program studi yang dibuka adalah Teknologi Pangan D-3.

Berkat landasan yang kuat, visi yang jelas dan dedikasi tinggi yang berkesinambungan, lembaga ini terus berkembang. Disamping itu oleh karena banyaknya peminat dan pesatnya pertumbuhan, dan berkat makin meningkatnya kebutuhan masyarakat akan tenaga-tenaga andal dalam bidang teknologi informasi, manajemen, maka dengan kerja keras semua sivitas akademika bersama Yayasan Dehasen, maka sejak 17 April 2008 diresmikanlah berdirinya Universitas Dehasen Bengkulu.